Backhoe vs Mini Excavator, Mana yang Cocok untuk Proyek Anda

Backhoe dan mini excavator merupakan alat berat yang fungsinya sama-sama untuk menggali. Kedua alat berat tersebut pun memiliki bentuk, ukuran, dan fitur yang hampir mirip.

 

Meski demikian, backhoe dan mini excavator tetap memiliki kekurangan maupun kelebihan yang tidak dimiliki satu sama lainnya. Oleh karena itu, Anda tetap harus menentukan pilihan dengan bijak untuk menentukan alat berat mana yang paling cocok dengan proyek garapan; apakah backhoe atau mini excavator.

 

Cari tahu jawabannya di bawah ini, yuk!


 

Mengenal Backhoe dan Mini Excavator

 

 

Berikut ini penjelasan mengenai pengertian backhoe dan mini excavator:

 

Pengertian Backhoe 

 

Backhoe atau sering disebut backhoe loader merupakan alat berat dengan lengan depan yang dapat disambungkan. Alat berat ini cocok untuk menggarap proyek lanskap. 

 

Backhoe dilengkapi dengan stick, boom, dan bucket pada bagian belakangnya dengan loader yang cukup kokoh di bagian depannya. 

 

Dengan spesifikasi tersebut, alat berat ini mampu menggali tanah sedalam 4–5 meter, juga cocok digunakan untuk memindahkan material, menggali pohon, memecah trotoar, memindahkan jerami, dan mendorong salju.

 

Pengertian Mini Excavator

 

Mini excavator merupakan versi kecil dari ekskavator. Meski berukuran kecil, alat berat ini tetap dapat diandalkan sebagai mesin penggali. Mini excavator bisa digunakan untuk menggali lubang di halaman, membuang puing-puing, menanam pohon, membersihkan jalan setapak, dan sejenisnya.

 

Cari tahu penjelasan selengkapnya tentang mini excavator di sini: Kecil dan Fleksibel! Ini Manfaat Penggunaan Mini Excavator


 

Backhoe vs Mini Excavator, Pilih yang Mana?

 

 

Bingung lebih cocok pakai backhoe atau mini excavator untuk menggarap proyek saat ini? Berikut beberapa pertimbangan yang bisa membantu Anda mengambil keputusan:

 

1. Ukuran

 

Backhoe dapat menggali hingga kedalaman 4-5 meter, dengan bobot seluruhnya mencapai sekitar 8 ton. Dengan berbagai pilihan attachment pada bagian depan dan belakang, backhoe bisa bersaing dengan alat berat lain, termasuk ekskavator (full) atau traktor.

 

Di sisi lain, ekskavator mini memiliki berat hanya sekitar 2,5-7 ton. Dengan ukuran yang kecil, alat berat yang satu ini cocok digunakan untuk melewati jalanan atau gang yang sempit.

 

2. Fleksibilitas

 

Backhoe umumnya memiliki lengan depan dan belakang yang fungsinya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Beberapa pilihan attachment yang mungkin cocok dengan proyek Anda saat ini, misalnya cold planer, hammer, ripper, thumbs, dan bucket. 

 

Sementara itu, mini excavator hanya diuntungkan dengan ukuran body dan bobot yang cukup ringan. Hal tersebut membuatnya mampu bergerak ke dalam gang yang lebih sempit, meskipun tidak mampu membawa material sebanyak backhoe.

 

3. Kemampuan Rotasi

 

Kemampuan alat berat untuk berputar (rotasi) dapat membantu fleksibilitas dan efisiensi dalam mengerjakan sebuah proyek.

 

Terkait hal tersebut, rotasi yang dimiliki oleh backhoe hanyalah 200 derajat. Rotasi tersebut memberikan kesempatan bagi operator untuk memindahkan, menghancurkan, atau mengambil material di sekitar, dengan ruang gerak yang terbatas.

 

Berbeda dengan itu, ekskavator mini bisa berotasi hingga 360 derajat atau satu lingkaran penuh. Hal ini memungkinakn operator untuk mengoperasikan lengan ekskavator mini di bagian depan, kiri, belakang, dan kanan operator.


 

Penutup

 

Secara keseluruhan, backhoe dan mini excavator memiliki kelebihan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan proyek Anda saat ini. 

 

Backhoe unggul dalam kemampuan menggali, membawa material lebih banyak, serta fleksibilitas attachment. 

 

Sebaliknya, mini excavator lebih cocok untuk area sempit dan memiliki rotasi 360 derajat yang lebih fleksibel. 

 

Jadi, mana alat berat yang menurut Anda paling cocok untuk menggarap proyek saat ini? Ingatlah untuk memilih alat berat berdasarkan ukuran, fleksibilitas, dan kemampuan rotasi yang paling sesuai dengan proyek yang akan dikerjakan.

 

***

 

Sedang menggarap proyek dan butuh pasokan alat berat berkualitas dan berstandar internasional? Jangan ragu, BCTN aja!

 

BCTN adalah distributor resmi alat berat LiuGong di Indonesia. Di samping menyediakan alat berat, kami juga melayani perawatan, penjualan suku cadang, hingga inspeksi mesin untuk menjaga keawetan alat berat kesayangan Anda. 

 

Ingin tahu lebih lanjut tentang BCTN? Jangan ragu untuk klik hubungi kami, ya!

Bagikan Artikel Ini Facebook Twitter
<< Kembali Ke Halaman Sebelumnya
Your Message Has Been Sent..