Industri penanganan material dan alat berat terdiri dari banyak istilah, teknik, dan peralatan khusus. Dua diantaranya adalah lifting dan rigging.
Dua konsep ini berkaitan dengan penanganan material atau barang agar aman dengan cara yang efisien. Meskipun kedua istilah ini sekilas tampak sama, namun ada perbedaan penting yang harus Anda ketahui.
Baca Juga: Boom Lift, Kenali Fungsi & Komponen di Dalamnya
Mari kita bahas seperti apa lifting vs rigging dan manfaat pentingnya masing-masing.
Mengenal Lifting dan Rigging
Lifting vs rigging" src="https://bctn.co.id/uploads/filemanager/Mengenal%20Lifting%20dan%20Rigging.jpg" style="width:80%" />
a. Lifting atau Pengangkatan
Berbagai kegiatan industri, seperti konstruksi, manufaktur, dan logistik rata-rata menggunakan derek dan peralatan pengangkat lainnya. Kegiatan ini jelas berisiko, jadi perlu dipahami dengan baik untuk menghindari kecelakaan.
Pengangkatan adalah tindakan menaikkan dan menurunkan beban dari satu posisi ke posisi lainnya dengan teknik atau metode mekanis maupun manual.
Dalam kegiatan ini, perlu dipersiapkan beban perlu diangkat sebagai pengujian dan menjaga keselamatan, penggunaan peralatan juga menjadi pertimbangan, seperti crane, forklift, dongkrak dan lainnya.
b. Rigging atau Pemasangan
Pemasangan merupakan istilah dalam proses mempersiapkan dan memasang beban untuk diangkat. Pada kegiatan ini, perlu dipersiapkan teknik dan pemilihan tali, sling atau kait yang akan digunakan. Tentunya disesuaikan dengan beban angkat, penempatan dan pemasangan untuk memastikan pengangkatan aman dan efisien.
Keselamatan pemasangan menjadi prioritas untuk mencegah dan memastikan tidak ada kecelakaan dan kerusakan selama operasi pengangkatan, serta melindungi pekerja. Beban yang tidak diamankan dengan benar dapat jatuh. Manual keselamatan, pekerja terlatih dan peralatan pemasangan yang tepat harus dipersiapkan dengan baik.
Proses Lifting
- Sebelum barang akan diangkat, proses penempatan beban harus dipersiapkan dengan cermat agar barang lebih seimbang dan aman selama pengangkatan.
- Beban yang sudah dipersiapkan akan dipasang pada crane atau alat yang sesuai untuk pengangkatan dengan sling atau rantai yang dipasang dengan tepat.
- Barang akan segera diangkat atau dipindahkan oleh operator. Disini, butuh keterampilan terlatih dari operator agar terhindar dari kecelakaan dan kerusakan.
Lifting vs rigging" src="https://bctn.co.id/uploads/filemanager/Proses%20Lifting.jpg" style="width:80%" />
Proses Rigging
- Hal pertama yang dilakukan sebelum pemasangan atau pengikatan adalah memilih alat pengikat, seperti sling, kait, atau hook yang tepat. Sesuaikan dengan ukuran, bentuk dan faktor lain untuk mengangkat beban dengan baik.
- Tentukan berapa ukuran, berat dan titik keseimbangannya sebelum diikat. Pastikan titik pemasangan, kapasitas angkat dan persiapan lainnya.
- Setelah dipasang dengan alat rigging dengan tepat, amankan beban yang akan diangkat agar tidak terhindar dari ayunan, gesekan atau bahkan jatuh selama pengangkatan.
Lifting vs rigging
Lifting vs rigging" src="https://bctn.co.id/uploads/filemanager/perbedaan%20Lifting%20vs%20rigging.jpg" style="width:80%" />
Baik pengangkatan dan pemasangan tentu memiliki perbedaan, namun tidak dapat dipisahkan dalam proses pekerjaannya. Apa saja perbedaan dari dua istilah ini?
- Dalam proses kegiatannya, lifting digunakan untuk menaikkan atau menurunkan benda berat dari satu posisi ke posisi lain. Sementara rigging berkaitan pada proses pemasangan atau pengikatan beban sebelum diangkat.
- Kegiatan lifting menggunakan peralatan seperti derek, forklift, atau alat pengangkat lainnya. Di sisi lain, rigging menggunakan tali, sling atau rantai untuk mengamankan barang yang akan diangkat.
- Pengangkatan berfokus pada tindakan memindahkan beban. Namun, untuk pemasangan berfokus pada memastikan beban atau barang yang akan diangkat sudah aman dan tidak akan jatuh saat berada di posisi ketinggian tertentu.
Pengangkatan dan rigging sering digunakan secara bergantian, tetapi keduanya merujuk pada tahap yang berbeda dalam operasi derek. Pengangkatan melibatkan pengangkatan dan penurunan beban yang sebenarnya, sementara rigging berfokus pada proses rumit dalam menyiapkan dan mengamankan beban tersebut untuk pengangkatan yang aman dan efisien. Sederhananya, pengangkatan adalah tindakan, dan rigging adalah persiapan.
Kesimpulan
Butuh alat berat dengan suku cadang berkualitas? Di BCTN semua ada. Kami merupakan distributor resmi alat berat LiuGong Indonesia dan Zoomlion, yang menyediakan berbagai produk alat berat, mulai dari perawatan, suku cadang, hingga inspeksi mesin lengkap.
Butuh saran? Hubungi kami.