Alat Berat Penggali: Pengertian, Jenis, dan Fungsinya

 

Alat berat merupakan mesin yang dibuat khusus untuk memudahkan pekerjaan dalam industri konstruksi, pertambangan dan sejenisnya. Salah satu kegiatan yang paling umum dilakukan adalah pekerjaan pengerukan atau penggalian material pembangunan. Dalam hal ini, jenis alat berat penggali difungsikan. 

 

Alat berat penggali merupakan salah satu alat atau mesin berat yang digunakan untuk menggali, mengangkut, dan memindahkan material secara efisien dan cepat. 

 

 

Baca Juga: 6 Jenis Alat Berat Pemadat Tanah & Fungsinya

 

 

Yuk kita bahas lebih lanjut, apa sebenarnya alat penggali, jenis, hingga fungsinya. 

 

 

Pengertian Alat Berat Penggali

 

alat berat penggali

 

Freepik.com

 

Alat berat penggali adalah mesin atau perangkat yang digunakan untuk melaksanakan tugas-tugas penggalian di proyek konstruksi, pertambangan, dan sektor-sektor terkait. 

 

Alat berat jenis ini dirancang untuk kebutuhan pekerjaan penggalian tanah, batu, pasir, kerikil, atau material lainnya dengan efisiensi dan kekuatan yang tinggi.

 

 

Jenis Alat Berat Penggali

 

alat berat penggali

 

Freepik.com

 

Berikut ini beberapa jenis alat berat penggali yang umum digunakan : 

 

 

Excavator

 

Excavator adalah salah satu jenis alat berat penggali yang paling populer karena dapat digunakan untuk berbagai jenis medan area pembangunan. Excavator memiliki lengan panjang dengan bucket (ember) di ujungnya. Bucket dapat digunakan untuk menggali tanah dan material lainnya, serta memindahkan atau mengangkutnya ke tempat yang diinginkan.

 

Dalam aktivitas pertambangan, jenis yang satu ini digunakan untuk menggali material selain tanah, seperti emas, nikel, bebatuan, batu bara dan lainnya. Excavator tergolong alat berat yang multifungsi yakni dapat digunakan kembali untuk menutup bekas lubang galian dan bucket yang mudah diganti sesuai jenis yang dibutuhkan. 

 

 

Backhoe Loader

 

alat berat penggali

 

Freepik.com

 

Backhoe loader atau pull shovel kerap disebut sebagai penggabungan antara excavator dan loader. Alat ini dapat difungsikan untuk menggali dan material handling, hingga ke bawah permukaan tanah. Itu sebabnya, alat ini sering digunakan untuk membuat parit, pondasi hingga memasang pipa di bawah tanah. 

 

Alat ini memiliki dua jenis, yakni cable controlled dan hydraulic controlled. Selain itu, backhoe juga memiliki dua jenis roda penggerak, yakni roda ban dan roda rantai yang disesuaikan dengan kebutuhan penggalian. 

 

 

Clamshell

 

Clamshell adalah alat penggali dengan sistem kabel yang membantu pekerjaannya. alat berat ini digunakan untuk menggali pasir, kerikil, tanah dengan bebatuan, hingga jenis tanah lunak dengan lumpur. 

 

Dilengkapi dengan bucket untuk kebutuhan mengangkat material, alat ini dapat juga bergerak fleksibel atau swing jadi bisa memindahkan material galian ke tempat yang diinginkan dengan mudah. 

 

Ukuran bucket juga bervariasi sesuai kebutuhan dengan jenisnya seperti heavy duty bucket dan light duty bucket. Serta terdiri dari tiga jenis ukuran, yakni water level capacity, plate line capacity dan heaped capacity. 


 

Dragline

 

alat berat pengganti

 

Freepik.com

 

Dragline lebih sering digunakan untuk konstruksi pelabuhan, penggalian tanah dan aktivitas pertambangan. Dragline juga bisa digunakan untuk penggalian di bawah air dengan jangkauan sekitar lebih dari 65 meter. Alat berat ini terdiri dari rawler mounted, wheel mounted dan truck mounted. 

 

 

Front Shovel

 

Jenis alat berat penggalian selanjutnya adalah front shovel atau hydraulic shovel. Alat berat ini lebih sering difungsikan untuk kebutuhan pertambangan. Ukuran dan mesinnya yang kuat membuat front dapat menggali tebing tinggi. 

 

Memiliki dipper untuk memasukkan material galian, alat berat ini dapat memutar dengan mudah, termasuk fleksibel untuk menaikkan dan menurunkan sudut boom.

 

 

Kesimpulan

 

Dalam keseluruhan, alat berat penggali berperan krusial dalam industri konstruksi dan pertambangan. Dengan kemampuan mereka untuk menggali, memindahkan, dan mengangkut material dengan efisien, alat berat penggali membantu mempercepat proyek konstruksi, meningkatkan produktivitas, dan mengurangi biaya tenaga kerja. 

 

Penting untuk menggunakan alat berat penggali dengan tepat dan mengikuti prosedur keselamatan yang benar agar dapat mencapai hasil yang optimal dalam penggunaannya.

 

Perusahaan Anda sedang membutuhkan produk alat berat berkualitas? Anda datang di tempat yang tepat!

 

Sebagai distributor alat berat yang resmi dari LiuGong Indonesia, BCTN hadir dengan beragam produk alat berat, yang lengkap dengan perawatan, suku cadang, sampai proses inspeksi mesin.

 

<< Kembali Ke Halaman Sebelumnya
Your Message Has Been Sent..